Waduh, Sekarang Ada Tongsis Khusus Selfie Pakai Laptop

Selfie adalah mengambil foto sendiri yang merupakan hal yang sedang digandrungi masyarakat dunia. Teknologi pendukung pun bermunculan, salah satunya ialah tongkat selfie.

Biasanya tongkat selfie digunakan untuk mengambil foto dari handphone. Namun, bagaimana jadinya kalau laptop bisa digunakan di tongkat selfie?

Baru-baru ini beredar foto beberapa pemuda yang sedang selfie menggunakan laptop Macbook mereka dengan tongkat selfie. Dengan percaya diri mereka berpose menggunakan tongkat selfie laptopnya di keramaian New York Time Square and Washington Square Park.



Alhasil, hal unik yang mereka lakukan ini menjadi tontonan pejalan kaki di sekitar lokasi. Bahkan, ada orang yang sengaja memfoto mereka karena selfie dengan tongkat selfie laptop.

Sementara itu, tongkat selfie ini ternyata proyek seni yang sedang dikerjakan Moises, John Yuyi dan Tom Galle. Diketahui tongkat selfie laptop ini tidak akan dijual secara umum. Mereka melakukan proyek ini hanya untuk candaan kepada masyarakat yang obsesi dengan selfie dan narsis.

Halaman Berikutnya:

0 Response to "Waduh, Sekarang Ada Tongsis Khusus Selfie Pakai Laptop"

Post a Comment