Gila, Lelaki Tiongkok Ini Makan Cabai 2.5 Kilo Setiap Hari

Seorang lelaki asal Zhengzhou, Tiongkok, memiliki kecanduan yang tak biasa, pria ini kecanduan makan cabai. Pria bernama Li Yongzhi ini bahkan punya julukan sebagai "Raja Cabai".

Li makan 2,5 kg cabai setiap harinya. Dia juga memiliki kebun dengan delapan jenis cabai. Baginya, makan tanpa daging atau telur adalah hal biasa. Namun makan tanpa cabai sama saja hambar.

Dia mengaku pada reporter bahwa dia harus makan dengan cabai tiga kali dalam sehari. Kebahagiaan adalah rasa pedas bagi pria ini.

"Di pagi hari, setiap orang menyikat giginya dengan sikat gigi, tapi hal yang pertama kali kulakukan adalah makan cabai dan membersihkan mulutku dengan itu," ceritanya. "Jika makanan tidak ada rasa pedasnya, maka dia tidak memiliki rasa."



Setiap malam, Li selalu nyemil cabai seperti seseorang ketika makan melon, dimakan satu per satu. Kebiasaan ini didapatkannya ketika salah satu anaknya berada di rumah sakit dan membutuhkan uang yang sangat banyak. Dia pun terbiasa makan cabai tanpa makanan lainnya agar bisa segera menunggui sang anak di rumah sakit.

Meski makan cabai setiap hari seharusnya tak baik bagi kesehatan, Li mengaku tak pernah punya gangguan kesehatan. Ia tidak memiliki kekuatan supranatural apapun dan mengaku hanya menyukai cabai.

"Aku tidak punya kekuatan apa-apa," katanya. "Aku cuma suka cabai saja, makanya aku memakan mereka. Aku sudah memeriksanya di rumah sakit dan dokter bilang aku tidak berbeda dari orang lain."

Halaman Berikutnya:

0 Response to "Gila, Lelaki Tiongkok Ini Makan Cabai 2.5 Kilo Setiap Hari"

Post a Comment