Super Keren, Miniatur ini Dibuat Lebih Kecil Dari Jari

Diorama merupakan salah satu karya seni yang unik namun menakjubkan. Kreasi berbentuk miniatur ini bisa membuat gambaran 3D tentang suatu pemandangan atau tempat yang mirip aslinya.

Namun, seorang seniman asal Jepang ini membawa diorama ke level yang berbeda. Pria bernama Shunichi Matsuba itu membuat karya seninya berukuran sangat kecil.

Diorama buatan Shunichi memiliki ukuran lebih kecil dari ibu jari tangan. Benda-benda seperti ember, meja dan kursi dibuat lebih kecil dari kuku.



Miniatur mobil yang ia buat pun tidak lebih besar dari jari tangan. Tidak hanya itu, diorama bangunan karyanya juga hanya berukuran setelapak tangan saja.

Sejak diunggah di media sosial, diorama karya Shunichi berhasil membuat heboh netter. Publik memuji keunikan dan detil dari miniatur tersebut.

Meski karyanya dianggap sangat luar biasa, Shunichi membuat diorama tersebut hanya sebagai hobi. Wah, ada yang tertarik membuatnya juga?

Halaman Berikutnya:

0 Response to "Super Keren, Miniatur ini Dibuat Lebih Kecil Dari Jari"

Post a Comment